“Terlalu Seksi?” Penampilan Cheerleader Korsel Ini Picu Kontroversi!

"Terlalu Seksi?" Penampilan Cheerleader Korsel Ini Picu Kontroversi!
doc (instagram)

Seorang pemandu sorak di Liga Baseball Korea, KBO League, telah menjadi sorotan karena pakaian yang dikenakannya dianggap terlalu seksi. Dilansir dari VN Express, pemandu sorak tersebut bernama Lee Ju-eun, yang baru berusia 21 tahun.

Lee Ju-eun baru saja memulai debutnya sebagai pemandu sorak untuk tim LG Twins pada 12 April yang lalu. Penampilannya langsung menarik perhatian di media sosial Korea.

Banyak yang memuji kecantikannya, namun tak sedikit pula yang mengkritik bahwa penampilannya terlalu menggoda dan terlalu seksi. Salah seorang netizen di X menulis, “Pakaiannya mencoba menampilkan semuanya sekaligus; memperlihatkan ketiak, pusar, belahan dada, dan seluruh pahanya. “

Netizen lainnya menambahkan, “Mengapa dia harus mengenakan pakaian seperti itu untuk memandu sorak? ” dan “Walaupun dia cantik, tidak seharusnya dia mengenakan baju yang terlalu terbuka. “

Seorang netizen lainnya mengungkapkan keprihatinannya, “Ada banyak remaja dan anak-anak di stadion. Sampai kapan pemandu sorak akan berpakaian seperti ini? “

Hingga saat ini, belum ada tanggapan dari tim LG Twins yang berlokasi di Seoul. Sementara itu, Lee Ju-eun memilih untuk tetap tenang menghadapi berbagai kritik dan tetap fokus pada pekerjaannya.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *